Monday, January 21, 2019

Tugas 6


1. Sampel gas nitrogen mengembang dalam wadah dari volume 1,6 L menjadi 5,4 L pada suhu tetap. Hitung kerja yang dilakukan dalam joule jika gas mengembang 
(a) terhadap ruang hampa, 
(b) terhadap tekanan tetap 0,80 atm, 
(c) terhadap tekanan tetap 3,7 atm.

2. Suatu gas mengembang dan melakukan kerja P - V pada lingkungan sama dengan 325 J. Pada saat yang sama, ia menyerap kalor 127 J dari lingkungan. Hitung perubahan energi gas!

3. Hitung kerja yang dilakukan ketika 50,0 g timah larut dalam asam berlebih pada 1,00 atm dan 25°C:

Sn(s) + 2H⁺(aq) → Sn²⁺(aq) + H₂(g)

Asumsikan gas berperilaku ideal.

4. Fotosintesis menghasilkan glukosa (C6H126) dan oksigen dari karbon dioksida dan air:
6CO2 + 6H2O  C6H12O6 + O2
(a)    Bagaimana kita menentukan nilai ΔH°rx eksperimental untuk reaksi ini?
(b)   Radiasi matahari menghasilkan sekitar 7,0 x 1014 kg glukosa per tahun di Bumi. Berapakah perubahan ΔH yang sesuai?


5. Fermentasi adalah proses kimia yang kompleks dalam pengolahan anggur dimana glukosa diubah menjadi etanol dan karbon dioksida:
C6H12O6   2C2H5OH + 2CO2
Hitung perubahan entalpi standar untuk proses fermentasi ini!

6. Aktivitas metabolisme dalam tubuh manusia melepaskan sekitar 1,0 x 104 kJ kalor per hari. Dengan menganggap tubuh adalah 50 kg air, berapa suhu tubuh yang naik jika sebagai sistem yang terisolasi? Berapa banyak air yang harus dilepaskan tubuh (karena keringat untuk menjaga suhu tubuh normal 98,6°F). Jelaskan hasil jawabanmu! Kalor penguapan air 2,41 kJ/g.

JAWABAN

No comments:

Post a Comment

Note: Only a member of this blog may post a comment.